Tuesday, October 28, 2014

Pengertian GCG

Good Corporate Governance

Istilah "corporate governance" pertama kali diperkenalkan oleh Cadbury Committee, Inggris di tahun 1992 yang menggunakan istilah tersebut dalam laporannya yang kemudian dikenal sebagai Cadibury Report (dalam Sukrisno Agoes, 2006). Istilah ini sekarang menjadi sangat populer dan telah diberi banyak definisi oleh banyak pihak. Berikut ini beberapa definisi dari beberapa sumber yang dapat dijadikan acuan
:
  1. Cadbury Committee of United Kingdom: "A set rules that define the relationship between shareholders, managers, creditors, the goverment, employees, and other internal and external stakeholders in respect to their right and responsibilities or the system by which companies are directer and controlled." Bahasa Indonesia bisa dilihat disini
  2. Forum for Corporate Governance in Indonesia -FCGI (2006) - tidak mampu membuat definisi tersendiri tetapi mengambil definisi dari Cadbury Committee of United Kingdom seperti di atas.
  3. Sukrisno Agoes (2006) mendefinisikan tata kelola perusahaan yang baik sebagai suatu sistem yang mengatur hubungan peran Dewan Komisaris, peran Direksi, pemegang saham, dan pemangku kepentingan lainnya.
  4. Organization for Economic Cooperation and Development - OECD (dalam Tjager dkk., 2004) - mendefinisikan GCG sebagai : the structure through shareholders, directors, managers, set of the board objectives of the company, the means of attaining thos objectives, and monitoring performance."
  5. Wahyudi Prakarsa (dalam Sukrisno Agoes, 2006) mendefinisikan GCG sebagai : "mekanisme administratif yang mengatur hubungan-hubungan antara manejemen perusahaan, komisaris, direksi, pemegang saham, dan kelompok-kelompok kepemntingan (stakeholders) yang lain.
Berdasarkan beberapa definisi tersebut, dapat diketahui bahwa GCG dapat diberi pengertian dalam arti sempit dan arti luas. Definisi yang disampaikan OECD dapat diartikan pengertian dalam arti sempit, dan definisi yang dibuat oleh Cadbury Committee, Sukrisno Agoes dan Wahyudi Prakarsa dapat mewakili pengertian GCG dalam arti luas.

BACA JUGA ARTIKEL MENGENAI PRINISI - PRINSIP GCG.

No comments:

Post a Comment